4 Cara Untuk Punya Duit 14 M di Usia 30 Tahun

4 Cara Untuk Punya Duit 14 M di Usia 30 Tahun – Milenial asal Amerika Serikat (AS) pada usia 30 tahun telah mengumpulkan US$ 1 juta setara Rp 14 miliar (kurs Rp 14.100/US$) dalam kurun waktu 5 tahun. Grant Sabatier berhasil mengumpulkan uang tambahan itu dari 13 kerja sampingannya.

Sumber : Detik.com

Pendiri layanan keuangan Millennial Money dan penulis buku “Financial Freedom: A Proven Path to All the Money You Will Ever Need” melakukan banyak hal untuk mendapatkan uang tambahan. Pekerjaan sampingan yang Sabatier lakukan di antaranya membuat domain, membeli dan menjual camper Volkswagen, berinvestasi di perusahaan, dan lainnya.

Dikutip dari CNBC, Selasa (15/12/2020) berikut empat cara dari Sabatier:

1. Jangan Keluarkan Uang Terlalu Banyak

Bisnis sampingan yang sukses dapat menghasilkan banyak uang. Menurut Sabatier jangan terlena untuk menggelontorkan uang terlalu banyak di awal. Lebih baik melakukan investasi kecil terlebih dahulu, baik itu membangun relasi klien atau menjual kursus online jika ingin membangun usaha website.

“Selalu lakukan itu sebelum Anda menginvestasikan banyak uang untuk meluncurkan bisnis sampingan Anda,” katanya.

2. Jangan Berlebihan

Sangat penting untuk memulai proyek sesuai dengan keahlian Anda saat ini, terutama jika Anda baru mengenal dunia bisnis sampingan. Jangan berlebihan ingin melompat dari kemampuan diri sendiri. Sebab kemungkinan besar Anda akan kewalahan dan tidak banyak termotivasi.

Menurut Sabatier, ketika orang memulai dengan proyek yang sulit, mereka sering kali menghabiskan waktu cukup lama untuk membangun sesuatu yang sebenarnya tidak dapat mereka selesaikan.

“Mereka seharusnya memilih sesuatu yang sedikit lebih sederhana yang bisa mereka mulai lakukan,” katanya.

3. Jangan Remehkan Timeline

Dalam kebanyakan kasus, Anda tidak bisa membangun usaha sampingan yang sukses dalam semalam. Penting untuk memahami timeline atau waktu dalam proses pembangunan sebuah usaha.

“Kenyataannya, semua jenis usaha sampingan yang Anda lakukan akan membutuhkan waktu untuk dibangun. Mungkin, tergantung seberapa cepat Anda bekerja, tiga sampai empat minggu atau beberapa bulan. Namun tidak langsung mendapatkan uang banyak,” jelas Sabatier.

Sabatier menambahkan dalam membangun bisnis sangat penting untuk realistis terhadap waktu dari hari, minggu atau bulan.

4. Jangan Tiru Orang Lain

Jika Anda ingin mendapatkan uang ekstra, pilih usaha yang akan Anda sukai untuk dilakukan di waktu luang. Namun menurut Sabatier jangan meniru bisnis dan usaha orang lain sebab apa yang dilakukan orang lain belum tentu berhasil di diri sendiri. Maka lebih baik pilihlah usaha yang menjadi minat diri sendiri.

“Banyak orang saat melihat kesuksesan dan bisnis orang lain, langsung ingin melakukan hal yang sama. Kenyataannya, bisa jadi Anda tidak menikmati apa yang Anda lakukan,” jelasnya.

Itulah tadi penjelasan secara detail mengenai 4 Cara Untuk Punya Duit 14 M di Usia 30 Tahun. Baca juga artikel menarik lainnya di website kami.

Sumber

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *